Tips Mendekati Wanita yang Lebih Tua dari Kamu March 25, 2020 – Posted in: Insiprasi, Tips Gentleman – Tags: Pria, Tips, tua, umur, usia, Wanita, wanita tua
Walaupun banyak orang berpikir bahwa seorang pria itu idealnya punya pasangan yang lebih muda, nyatanya banyak sekali laki-laki yang berakhir menikah dengan wanita lebih tua. Hugh Jackman misalnya, punya perbedaan usia 13 tahun dengan sang istri dan pernikahannya masih awet hingga kini. Nick Jonas dan Priyanka Chopra yang baru menikah beberapa waktu lalu, juga berbeda usia 10 tahun. Bagaimana sih tips mendekati wanita yang lebih tua agar sukses seperti Hugh dan Nick?
Meski dulu sempat dianggap tabu, berpacaran apalagi menikah dengan wanita yang lebih tua, nyatanya banyak manfaatnya. Selain membuat jadi lebih dewasa, kamu juga bisa belajar dari pengalaman yang dimiliki oleh si wanita. Tertarik mencoba? Yuk simak tips mendekati wanita yang lebih tua berikut ini!
Percaya Dirilah

Pixabay.com
Menyukai wanita yang lebih tua kadang belum apa-apa sudah membuatmu minder duluan. Perasaan takut disepelekan karena usia, atau takut dianggap tidak pantas dengannya. Kalau mindset awalmu sudah seperti ini, bisa dipastikan kamu akan gagal mendekatinya.
Berusahalah untuk bersikap percaya diri (tapi percaya diri yang wajar, ya). Hindari terlalu banyak membicarakan hal-hal negatif tentang dirimu. Selain dengan berdandan rapi dan wangi, kamu juga bisa menunjukkan kepercayaan dirimu dengan bahasa tubuh. Berdirilah dengan posisi tegak, bicaralah sambil menatap matanya dan tersenyumlah.
Tunjukkan Kemandirianmu

Pixabay.com
Banyak wanita menganggap pria yang lebih muda itu tidak bisa diandalkan dan pasti akan selalu mengekor ke manapun dirinya pergi. Hindari kesan seperti ini. Tunjukkan padanya kalau kamu adalah pribadi yang mandiri. Bukan hanya dari segi pekerjaan dan finansial saja, tapi dari hobi, teman dan impian yang jelas.
Jangan Terlalu Mudah Cemburu

Pixels.com
Ketika kamu kehilangan kesempatan untuk bertemu dengannya, jangan lantas kamu menunjukkan kekecewaan atau kemarahan. Tetap habiskan waktu dengan teman-temanmu, jalani hobi yang biasa kamu lakukan dan jangan terlalu mudah cemburu dengan apa yang dilakukannya. Kalau kamu terlalu banyak bertanya tentang aktivitasnya termasuk dengan siapa dia pergi, dia akan merasa kamu tidak cukup dewasa untuk bisa memercayainya.
Ambil Kontrol Selagi Bisa

pexels.com
Saat berusaha mendekati wanita yang lebih tua, kamu tidak harus berusaha keras mendominasi hubungan karena posisimu sebagai pria. Tapi jangan bersikap terlalu pasif hanya karena kamu lebih muda. Dia mungkin saja sudah punya rencana akan makan siang atau minum kopi di mana denganmu, tapi menyampaikan apa yang kamu pikirkan.
Sesekali, usulkan restoran atau aktivitas baru yang bisa kamu lakukan bersama. Jangan hanya menurut karena lagi-lagi, itu bisa membuatmu terlihat seperti seorang pria yang tidak bisa diandalkan.
Jangan Membahas Soal Usia Terlalu Sering

Pexels.com
Salah satu tips mendekati wanita lebih tua yang terpenting adalah: hindari terlalu sering membahas soal usia kalian. Entah itu dalam konteks kamu merasa terlalu muda, atau kamu menyebut dirinya yang terlalu tua. Meski kenyataannya kalian memiliki age gap yang cukup besar, tidak ada wanita yang ingin merasa bahwa dia lebih tua. Sama seperti wanita pada umumnya, mereka juga ingin menikmati hubungan seperti pasangan lain.
Jangan Berusaha Mengubah Dirinya

Pixabay.com
Ketika memutuskan untuk mendekati seorang wanita yang lebih tua, kamu tentu sudah punya bayangan hubungan seperti apa yang ingin kamu jalani dengannya. Artinya, kamu juga sudah siap menerima segala konsekuensi dari hubungan yang akan kalian jalani.
Kamu mungkin berpikir bahwa si dia perlu mengubah sesuatu dari dirinya. Entah itu gaya berpakaian, gaya bicara atau hal lainnya. Tapi ingat, jangan berusaha terlalu keras untuk mengubahnya karena itu akan membuatnya berpikir kalau kamu sebenarnya tidak menginginkannya. Pada akhirnya, dia bisa saja kehilangan ketertarikan padamu.
Jangan Terlalu Playful

Pixabay.com
Ketika kamu sedang PDKT dengan wanita yang lebih tua, menunjukkan kelebihan dengan usiamu adalah hal yang biasa. Misalnya saja kamu bisa menunjukkan kamu sigap dan memiliki banyak energi untuk menemaninya. Tapi ingat, jangan terlalu berlebihan.
Alasan kenapa banyak wanita mencari pria yang lebih tua adalah karena mereka berpikir bahwa usia akan membuat seseorang lebih paham apa yang mereka inginkan. Wanita yang lebih tua mencari seseorang yang sepemikiran dengannya yakni pria yang tidak hanya tahu bermain-main saja.
Karena kamu lebih muda, dia mungkin berpikir kalau kamu masih belum punya tujuan hidup dan belum tahu apa yang ingin kamu lakukan. Meskipun menunjukkan sisi mudamu adalah sebuah keharusan, tapi selingilah dengan keseriusan. Tunjukkan sisi dewasamu dan buktikan kamu tidak sedang bermain-main dengannya. Ketika dia melihat kepercayaan diri yang luar biasa dari seorang pria muda, dia mungkin akan semakin tertarik padamu.
Mendekati wanita yang kamu sukai memang jadi hal yang menantang sekaligus menakutkan. Sebelum memulainya, pastikan kamu memiliki kepercayaan diri yang cukup. Baik soal penampilan maupun pembawaan dirimu. Dengan tips mendekati wanita di atas, si dia yang lebih tua darimu pun bisa dengan mudah kamu taklukkan.